Magetan – Kepala DPMPTSP Kabupaten Magetan Ibu S.Condrowati, S.Sos, M.Si menghadiri Rapat Percepatan Realisasi Investasi Penanaman Modal di Jawa Timur pada Tahun 2024 yang diselenggarakan oleh DPM-PTSP Provinsi Jawa Timur pada tanggal 26 Juni 2024.

Rapat ini dibuka oleh Kepala DPM-PTSP Provinsi Jawa Timur Ibu Dr. Ir. Dyah Wahyu Ernawati M.A dan dihadiri oleh perwakilan dari Kementerian Investasi/BKPM, serta perwakilan dari seluruh DPMPTSP Kabupaten/Kota se Jawa Timur. Rapat ini diselenggarakan sebagai wujud tindak lanjut amanah Peraturan Menteri Investasi / Kepala BKPM RI Nomor 9 Tahun 2021 tentang Pelimpahan dan Pedoman Penyelenggaraan Dekonsentrasi Bidang Pengendalian Pelaksanaan Penanaman Modal, serta peningkatan realisasi investasi penanaman modal di Jawa Timur.

Materi yang disampaikan antara lain:
1. Kebijakan dan trend potensi investasi di Jawa Timur & Target kinerja investasi di Tahun 2024, disampaikan oleh perwakilan BKPM RI.
2. Rumusan Permasalahan yang di Hadapi Pelaku Usaha PMA/PMDN, disampaikan oleh perwakilan BKPM RI.

Dari hasil pertemuan ini diharapkan masing-masing daerah dapat mengidentifikasi potensi investasi di daerahnya dan menyusun profil investasi sesuai komoditas/potensi di daerah sebagai bahan promosi untuk para investor.

DPMPTSP Kabupaten Magetan.
Investasi Mudah, Pelayanan Prima. Yess.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kirim Pesan
1
Informasi dan Layanan Pengaduan
Scan the code
Whatsapp Center DPMPTSP
Halo! Apakah ada yang bisa kami bantu?
Apabila ada kendala dalam mengajukan perizininan anda, silahkan konsultasi kepada kami dengan mengirimkan pesan ke nomor Whatsapp Center Informasi dan Pengaduan kami. Pesan akan dibalas pada saat jam kerja.

Jam Kerja
Senin-Kamis : 08.00 - 15.30 WIB
Jumat : 08.00 - 14.30
Sabtu-Minggu dan Hari Besar LIBUR